ULANG TAHUN MEMBAWA PETAKA
14
orang siswa SMPN 1 Doro, Kabupaten Pekalongan merayakan ulang tahun temannya di
Pantai Slamaran Kota Pekalongan usai pulang sekolah (22/4). Ceremonial guyuran
tepung dan telur busuk pun dilakuka, dan setelah itu mereka mandi bersama
dipantai. Tapi na’az satu teman mereka terseret ombak hingga menimbulkan 2
orang korban meninggal dunia.
Minggu
pagi PMI Kabupaten Pekalongan memperoleh
laporan bahwa 2 orang warga Kabupaten Pekalongan atas Nama Fatturahman (24 th)
warga Desa Simbang Wetan, Kecamatan Buaran dan Arif Haryanto (14 tahun) siswa
SMPN 1 Doro terseret ombak di Pantai Slamaran pada pukul 16.25 WIB dan belum ditemukan. Rahmad Fauzi selaku
Humas PMI Kabupaten Pekalongan segera berkoordinasi dengan Ketua Tim SATGANA
PMI Kabupaten Pekalongan M. Rofik Maulana yang baru saja diregenasi.
Pukul
07.00 WIB Tim sudah terkumpul 7 orang dan langsung berkoordinasi dengan BPBD
Kabupaten Pekalongan yang telah bersinergi untuk memfasiliitasi alat SAR Air.
Tim segera merapat ke TKP dan tepat pukul 08.00 Korban pertama ditemukan di 100
meter dari tempat kejadian. Usai korban dievakuasi ke RS Siti Khotidjah Kota
Pekalongan tim langsung berkoordinasi dengan tim SAR gabungan dari Satpol PP,
Pekalongan Rescue, SAR 99 dan warga sekitar yang turut membantu.
Menurut
penuturan korban selamat a.n. Endang 14 tahun, Arif terseret ombak setelah
menyelamatkan dirinya. “Arif pahlawan saya, kalo tidak ada Arif mungkin saya
sudah tidak ada disini” tuturnya sambil berurai air mata. Fatturahman yang
kebetulan sedang memancing di dekat lokasi kejadian mencoba untuk menolong
Arif, tapi sore itu ombak besar menyapu keduanya dan akhirnya keduanya
tenggelam.
Dengan
ssitem penyisiran secara bergantian dengan Dengan bantuan 16 personil dari KSR
PMI Unit STIKES Muhammadiyah Pekajangan yang baru akan diresmikan tanggal 24
maret besok, akhirnya Arif ditemukan pada pukul 14.48 WIB. dari Korban segera
dilarikan ke RSUD Bendan Kota Pekalongan bersama Tim dari PMI Kabupaten
Pekalongan dan BPBD Kabupaten Pekalongan. Korban diantar kerumah duka di Ds.
Lemang Abang. RT. O5 RW. 03 Kecamatan Doro dengan mobil Ambulan PMI Kabupaten
Pekalongan.
Apreasi
diberikan kepada rekan-rekan relawan KSR Unit Stikes yang telah membantu.”
Terima kasih, semoga ini awal yang baik untuk tugas kemanusiaan PMI dan Selamat
Bergabung” ungkap Ndan Panjoel (M. Rofik. M) menutup operasi pencarian korban
tenggelam di Markas PMI Kabupaten Pekalongan. Siamo…………..!(Rahmad/Humas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar